Advertorial post authorKiwi 15 Mei 2020

Booking Service Bisa Lewat Aplikasi Motorku X

Photo of Booking Service Bisa Lewat Aplikasi Motorku X

APLIKASI Motor Ku X sendiri, telah diperkenalkan oleh Astra Motor Pontianak, pada Kamis, 14 November 2019 di Hotel Ibis Pontianak. Perkenalan tersebut dibalut dengan kegiatan Press Gathering Journalist dan Blogger Pontianak.

Motor Ku X adalah salah satu bentuk layanan terbaik Astra Motor, yang merupakan layanan digital ini, konsumen Honda semakin dimanjakan.

Layanan digital tersebut adalah Motor Ku X, yang merupakan aplikasi digital canggih, untuk  memperluas kemudahan dalam pelayanan service sepeda motor Honda di AHASS. Aplikasi Motor Ku X, diperkuat dengan tagline #GakPakeAntre.

Jaringan resmi Honda yang akan menyuguhkan layanan booking service melalui aplikasi ini adalah seluruh Jaringan Dealer dan Bengkel Resmi Honda di Kalbar. Hadirnya aplikasi Motor Ku X bertujuan untuk mempermudah konsumen agar tidak perlu antre saat ingin melakukan perawatan sepeda motor Honda kesayangannya.

Selain itu, aplikasi ini merupakan sebuah perangkat yang dibuat untuk meningkatkan pelayanan service kepada konsumen lewat booking online. Aplikasi ini dapat di unduh melalui play store di android.

Berbagai fitur dan keuntungan akan didapatkan dengan melakukan penginstalan aplikasi ini. Pengumpulan point dalam aplikasi ini dapat ditukarkan dengan berbagai macam keuntungan.

Selain untuk booking service motor Honda, Aplikasi Motor Ku X, menghadirkan tiga fitur atau keunggulan. Di antaranya adalah, mudah karena dengan book service semudah pakai jempol, praktis (tidak perlu pakai antre), dan ketiga, seru (kumpulkan poin serta dapatkan promo jempolan dan gak pakai bosan). Cukup dengan 6 langkah saja, saat booking service di aplikasi Motor Ku X, konsumen tidak perlu antre lagi, dan ada promo special.

Dalam aplikasi ini, terdapat games seru petualang motor (time trial) dan Trivia quiz. Program lainnya, pengumpulan poin dari service booking. Serta, dari games yang dimainkan lalu poin yang terkumpul, dapat ditukarkan dengan voucher belanja, makanan, hingga voucher hiburan. (mul)

Berita Terkait

Baca Juga

Komentar Anda