Bengkayang post authorKiwi 04 Maret 2021

Asisten 3 Bantah ASN Main Handphone saat Pidato Bupati

Photo of Asisten 3 Bantah ASN Main Handphone saat Pidato Bupati Asisten 3 Bidang administrasi dan umum, Ucok P Hasugian

BENGKAYANG, SP - Asisten 3 Bidang administrasi dan umum, Ucok P Hasugian membantah terkait oknum ASN yang sedang main Handphone saat rapat, tepatnya saat acara ramah tamah Bupati dan wakil Bupati Bengkayang bersama OPD dan camat, Selasa (2/3) kemarin.

Foto yang tersebar di media sosial bersumber dari Humas dan Protokol tersebut menuai kritikan. Pasalnya, sikap oknum ASN tersebut terkesan tidak menghargai Bupati yang sedang memberikan sambutan atau Pidato. Dari foto tersebut, tampak beberapa oknum ASN yang sedang memainkan handphonenya.

Terkait hal tersebut, Ucok tidak membenarkan jika oknum ASN sedang main Handphone, akan tetapi mereka sedang mencatat isi pidato Bupati dalam android miliknya masing-masing.

"Jangan dulu Suuzon atau Berprasangka Buruk. Apa yang di lihat belum tentu bisa dijadikan dasar penilaian. Saat ini Era Revolusi Industri 4.0, semua serba Digital. Saya Pribadi saat rapat sangat jarang bawa buku, saya mencatat arahan dalam Rapat di Android saya. Bahkan saya rekam," ucap Ucok saat dikonfirmasi, Jumat (4/3).

"Untuk hal-hal urgen, saya backup juga di Cloud dan gDrive saya," tambahnya.

Lanjut ia, karena hal-hal tersebut mereka (oknum ASN) melihat HP. Kemudian mengecek kebenaran dari foto tersebut, ia telah mengkonfirmasi kepada salah satu dari oknum ASN tersebut.

"Saya langsung konfirmasi kepada salah satu dari mereka, dan dia bisa membuktikan bahwa dia mencatat Arahan Pak Bupati dan Wakil Bupati di Android nya. Saya baru cek 1 Orang karena kebetulan Junior Saya," tuturnya.

Lanjut Ucok, jika mereka salah tentu hal tersebut sudah menjadi sanksi Sosial bagi mereka dan tentunya buat pertimbangan penilaian oleh Pejabat Pembina Kepegawaian dalam hal ini Bupati Bengkayang.

Ucok menambahkan, untuk ASN kedepan akan diterapkan Sistem Penilaian Kinerja "360". Sistem Penilaian ini memungkinkan seorang ASN dinilai oleh Atasan, Rekan Kerja Selevel dan Bawahan.

"Untuk itu, Disiplin memang menjadi salah satu penilaian Kinerja.
Bekerja disiplin merupakan kunci keberhasilan ASN, bukan hanya jam kerja tapi juga disiplin atau Taat akan Aturan Perundangan yang berlaku," tutupnya.(Nar)

Berita Terkait

Baca Juga

Komentar Anda