Bengkayang post authorKiwi 18 Februari 2024

86 Peserta KKI Samalantan Lulus Ujian Kenaikan Sabuk

Photo of 86 Peserta KKI Samalantan Lulus Ujian Kenaikan Sabuk

Bengkayang,SP - Sebanyak 86 peserta ilmu bela diri karate Kushinryu M Karate-do Indonesia (KKI) di Koramil 1209-5/Samalantan Kabupaten Bengkayang, Kalbar lulus ujian kenaikan sabuk. Ujian kenaikan sabuk ini diikuti seluruh perwakilan desa yang ada di wilayah Kec. Samalantan, Sabtu (18/2).

Sebanyak 86 dari 450 peserta mengikuti kegiatan tersebut. Menurut Pelatih, Senpai Dirus, kegiatan tersebut mendapatkan beberapa kesulitan yang dihadapi ketika menghadiri seluruh peserta ujian. Salah satu kesulitannya adalah jarak tempuh peserta menuju tempat ujian dirasa terlalu jauh, sehingga ada rombongan yang berangkat menggunakan mobil Pick Up.

"Di Samalantan pelatih karate masih kekurangan. Jika dilihat secara fisik dan niat anak-anak untuk mengikuti ujian sangat kuat. Selain itu, kegiatan belajar ilmu bela diri karate ada manfaatnya, yakni untuk mengurangi ketergantungan anak dengan teknologi handphone," ungkap Senpai Dirus.

Sementara itu, Pjs. Koramil 1209-5/Samalantan, Pelda Fiktrominus Manjiri, menyatakan, pihak Koramil 1209-5/Samalantan yang menyediakan tempat. Dan ajang kenaikan sabuk ini selain mencari atlit berbakat juga untuk melakukan pembinaan fisik dengan baik, peserta Kushinryu M Karate-do Indonesia tidak akan dapat prestasi terbaik tanpa melewati proses.

"Harus disadari sejak dini, bahwa tidak mungkin semua peserta akan mendapatkan prestasi yang diinginkan, sehingga hanya peserta yang terbaik yang mempersiapkan diri dengan sungguh - sungguh berlatih, tekun dan serius serta Fokus pada tujuan," ujar Pelda Fiktrominus Manjiri.
Fiktrominus Manjiri berharap pada peserta yang mengikuti ujian kenaikan sabuk, peserta KKI wilayah Binaan Koramil 1309-05/Samalantan dapat lebih termotivasi untuk belajar dan berlatih melakukan pembinaan kondisi fisik, mental dan tehnik, tentunya dengan peningkatan level kenaikan sabuk akan membawa tanggung jawab yang lebih besar lagi terhadap penguasaan ilmu bela diri bagi anggota KKI.

"Jadikan ujian kenaikan tingkat ini sebagai ajang meningkatkan tali Silaturahmi para pecinta Karate sekaligus upaya mencari bibit atlit karate yang handal dan tangguh yang siap memajukan perkembangan olahraga karate di wilayah Binaan Koramil 1209-05/Samalantan," kata Pelda Fiktrominus Manjiri.

Pelatih yang di hadirkan di Bengkayang, Viktor juga menyatakan, bahwa seorang karete harus mampu menjiwai ilmu beladiri karate. Dan seorang pendekar semakin tinggi ilmu yang diperoleh maka semakin tunduk dan bijak, bukan merasa diri paling jago.

"Maka setiap enam bulan sekali diadakan kenaikan sabuk. Tujuannya untuk melihat kemampuan atlit. Bagi yang menguasai sabuk putih kuasai 1 kata', sabuk kuning kuasai kata' 1 dan 2. Sabuk hijau menguasai 1,2,3, dan sabuk biru 1234," ujar Viktor. (Ril/Nar).

Keywords

Berita Terkait

Baca Juga

Komentar Anda