Kayong Utara post authorKiwi 28 November 2020

Bupati: Nelayan Pahlawan Tanpa Tanda Jasa

Photo of Bupati: Nelayan Pahlawan Tanpa Tanda Jasa HARKANAS - Bupati Kayong Utara, Citra Duani mengunjungi stand makanan berbahan ikan disela acara peringatan Hari Ikan Nasional (Harkanas) Tahun 2020 di Pelataran Pantai  Pulau Datok, Sukadana, Kamis (26/11). 

SUKADANA, SP – Bukan hanya guru, petani dan nelayan juga merupakan pahlawan tanpa tanda jasa. Alasannya, menurut Bupati Kayong Utara, Citra Duani, melihat kontribusi mereka terhadap keberlangsungan manusia.

"Kita mengangkat harkat martabat mereka, karena jasa-jasanya kita bisa makan ikan," tutur Citra Duani disela peringatan Hari Ikan Nasional (Harkanas) Tahun 2020 di Pelataran Pantai Pulau Datok, Sukadana, Kabupaten Kayong Utara, Kamis (26/11).

Peringatan Harkanas diharapkan membuat kebiasaan positif, dan mengangkat harkat serta martabat para nelayan.

Sementara itu, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Kayong Utara, Nendar Soeheri menegaskan, Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kayong Utara dari hasil laut hingga saat ini masih rendah. Sebab, nelayan lebih sering memasarkannya keluar Kabupaten Kayong Utara.

"Banyak nelayan Kayong Utara yang melakukan transaksi di tengah laut. Aturan ini akan kita lihat dan coba diubah. Bagi mereka yang melakukan transaksi di laut, akan dikenakan aturan yang sama, jika mereka transaksi di TPI (Tempat Pelelangan Ikan, red)," kata Nendar.

Minimnya pengusaha ikan di Kabupaten Kayong Utara, juga menjadi persoalan tersendiri. Sehingga para nelayan lebih memilih menjual ikan hasil tangkapannya ke Belitung dan Ketapang.(arf/yun)

Berita Terkait

Baca Juga

Komentar Anda