KETAPANG,SP - Bangunan Pentas Lapangan Sepakat di Kelurahan Sampit ambruk, Kamis (10/4/2025) pagi. Ambruknya bagian bangunan atas pentas tersebut diduga akibat pondasi atas bangunan yang sudah lama tersebut rusak.
Dari pantauan ambruknya pentas lapangan sepakat terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. Sebelumnya pada Rabu malam hingga Kamis dinihari, hujan lebat disertai angin kencang juga melanda Kabupaten Ketapang.
Saat dikonfirmasi, Plt Kadis Perkim-LH, Devi Harinda mengatakan pihaknya sebagai dinas yang berkewenangan terhadap Pentas Lapangan Sepakat telah melakukan pengecekan lokasi ambruknya bagian atas atau atap bangunan tersebut.
"Tim sudah turun, melakukan pengecekan lokasi, sembari memastikan tidak ada korban jiwa atas kejadian itu," katanya.
Devi melanjutkan, dari hasil pemeriksaan dilokasi, bagian atas bangunan yang ambruk diketahui rusak pada bagian balok tarik kuda-kuda yang di makan oleh rayap.
"Sudah dicek, balok tariknya rusak parah dimakan rayap," jelasnya.
Devi menambahkan, bangunan pentas lapangan sepakat sudah berdiri sejak tahun 1990 dimana pertama kali bangunan tersebut merupakan kewenangan Bagian Umum Pemda Ketapang, untuk kemudian dipindahkan ke Dinas Pariwisata sebelum menjadi kewenangan Dinas Perkim-LH.
Devi menegaskan, bahwa Pemerintah Daerah ke depan akan melakukan penataan secara menyeluruh baik bangunan pentas, Taman dan Lapangan Sepakat.
"Tujuannya tentu untuk kepentingan daerah khususnya masyarakat Ketapang," tukasnya. (Teo)