MEMPAWAH,SP- Sebanyak 1.500 paket sembako disediakan dalam Bazar Murah Ramadhan 2024. Yang diselenggarakan Kodim 1201/Mempawah di halaman Makodim Mempawah dari tanggal 2-3 April 2024 sekitar pukul 08.00 wib.
Kegiatan tersebut Kodim 1201/Mpw menggandeng sejumlah pihak diantaranya Pemkab Mempawah, Perum Bulog Kalbar, K@Tamb, awak media yang tergabung di Perkumpulan Jurnalis Galaherang (Pejuang) Mempawah dan lainnya
“1.500 paket yang di sediakan dalam Bazar Murah Ramadhan. Dimana untuk pertama sekitar 1000 paket dan hari ke dua, sekitar 500 peket,” tegas Dandim 1201/Mempawah, Letkol Inf Benu Supriyantoko.
Benu mengatakan dalam Bazar Murah Ramadhan hari pertama dengan total 1000 paket. Dengan estimasi 600 di makodim
200 di koramil 01 jungkat, 200 di koramil 02 pinyuh. Sedangkan di hari kedua sebanyak 500 paket di makodim.
“Untuk paket hari pertama sebesar Rp75.000; (beras + gula) ataupun Rp75.000; (beras + minyak). Sedangkan di hari kedua dengan harga 90 ribu terdiri dari (beras + gula + minyak),” ungkapnya.
Benu mengajak ramaikan bazar murah ramadhan 2024. Karena Stock yang disediakan terbatas. Dan harga di bawah harga normal.
“Ayo kita ramaikan bazar murah dan masyarakat harus membawa Ktp,” paparnya.
Ia berharap semoga dengan adanya bazar murah ini menjelang idul fitri 2024. Masyarakat bisa sedikit terbantu.(Ben)