JAKARTA, SP – Tokoh Nasional asal Kalimantan Barat (Kalbar), Oesman Sapta Odang (OSO), yang juga merupakan Ketua Umum Partai Hati Nurani Rakyat (Ketum Partai Hanura), menghadari dan menyaksikan penandatanganan prasasti di Kraton Majapahit Jakarta, yang dilakukan oleh Menteri Agraria dan Tata Ruang Republik Indonesia, Nusron Wahid, S.S, M.Si.
Kegiatan ini berlangsung pada Minggu, 19 Januari 2025, pukul 10.00-13.00 WIB, di Kraton Majapahit Jakarta, yang terletak di Jalan Raya Mabes Hankam No. 45, RT.7/RW.2, Ceger, Kecamatan Cipayung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.
Adapun agenda kegiatan ini adalah 1. Penandatanganan prasasti oleh Menteri Agraria dan Tata Ruang Republik Indonesia. 2. Menyaksikan Tari Majapahit dan Gajah Mada. 3. Makan siang bersama. Kegiatan ini sendiri diinisiasi oleh Jenderal TNI (Purn) Prof Dr AM Hendropriyono. (*)