KETAPANG, SP - Dandim 1203/Ktp, Letkol Czi Agus Ikwanto, S.E, M. Han memimpin Upacara Bendera 17-an Bulan Januari 2025 di Makodim 1203/Ketapang. Jumat (17/1/2025).
Dalam kesempatan ini, Dandim membacakan amanat Panglima TNI dihadapan seluruh peserta upacara yang terdiri dari Prajurit Kodim 1203/Ktp, Kompi-3 Yonmek 643/Wns, dan Prajurit Subdenpom Xll/1-5 Ketapang.
Mengawali amanatnya, Panglima TNI mengucapkan selamat Tahun Baru 2025 kepada seluruh keluarga besar Prajurit dan PNS TNI dimanapun berada dan jadikan momentum ini sebagai awal yang baik dalam melaksanakan tugas dan pengabdian dengan tulus dan ikhlas.
Panglima TNI juga mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang setingi-tinginya kepada segenap jajaran TNI yang telah menyelesaikan progja dan Anggaran tahun 2024 dengan baik,”ujar Dandim membacakan Panglima TNI.
Selanjutnya, sepanjang tahun 2024 kita dihadapkan dengan berbagai tantangan yang menguji kekuatan kita sebagai bangsa dan sebagai prajurit khususnya dalam even nasional, Pilpres, Pilleg, dan Pilkada.
Namun berkat kerja keras, disiplin, dan semangat juang, kita berhasil melewati setiap tantangan tersebut.
Untuk itu saya juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya
kepada seluruh prajurit TNI yang telah menunjukkan dedikasi dan profesionalisme yang luar biasa dalam
menyukseskan tugas-tugas yang mulia ini.
Selanjutnya Panglima TNI berpesan sebagai garda terdepan menjaga kedaulatan NKRI,mari kita tingkatkan terus profesionalisme, soliditas, tingkatkan kualitas diri sebagai prajurit dan selalu manunggalan bersama rakyat serta siap menghadapi segala dinamika yang ada.
Selain itu turut serta aktif mendukung dan mensukseskan berbagai program program pemerintah yang ada, seperti ketahanan pangan, makan bergizi gratis, dan lain sebagainya.
Usai Upacara, Dandim mengingatkan kembali peserta Upacara terkait amanat dan beberapa penekanan Panglima TNI untuk dipedomani dan dilaksanakan sesuai tugasnya masing-masing.
"Sehingga pelaksanaan tugas pokok TNI dapat tercapai dengan optimal," tutupnya. (Pendim 1203)