JAKARTA, SP - Menindaklanjuti keputusan Pemerintah melalui Kementerian ESDM terkait kebijakan penyaluran Biosolar yang semula memiliki kandungan FAME (Fatty Acid Methyl Ester) 35% atau dikenal dengan sebutan B35 menjadi B40 dengan kandungan FAME 40%, Pertamina Patra Niaga mulai melakukan penyaluran B40 secara bertahap.
Corporate Secretary Heppy Wulansari menjelaskan berdasarkan Kepmen ESDM No. 345.K/EK.01/MEM.E/2024 tanggal 30 Desember 2024 terdapat 24 Badan Usaha Bahan Bakar Nabati (BU BBN) yang ditunjuk pemerintah sebagai supplier FAME dan 28 Badan Usaha BBM yang diwajibkan untuk melakukan bauran nabati pada produk BBM jenis gasoilnya atau menjual B40, diantaranya Pertamina melalui Pertamina Patra Niaga.
“Hingga saat ini Pertamina Patra Niaga sudah menerima FAME dari BU BBN di 34 titik serah atau sekitar 80% dari target titik serah B40. FAME yang telah kami terima langsung di proses di Terminal BBM dan kami salurkan ke SPBU secara bertahap dan telah dimulai pada minggu pertama Januari 2025,” ungkap Heppy.
Dengan penyaluran B40 ini diharapkan dapat mengurangi ketergantungan Indonesia terhadap bahan bakar fosil serta mendukung upaya pemerintah dalam mengurangi emisi karbon.
Apabila masyarakat maupun konsumen membutuhkan informasi seputar layanan dan produk BBM atau produk lainnya, dapat mengunjungi sosial media @pertaminapatraniaga serta menghubungi Pertamina Call Center (PCC) 135. (*)
Breaking News
- Penyuluhan Anti Bullying dan Pencegahan Kekerasan Seksual pada Anak di SD 02 Desa Satai Lestari
- APBD Melawi 2025 Dipangkas Rp114 Miliar, Dadi: Banyak Kebijakan Batal Direalisasikan
- MABT Gelar Pawai Naga dan Malam Cap Go Meh
- Pj Wako Minta TPID Tingkatkan Kualitas Penyusunan Laporan
- Pemkot Pontianak Cek Kesehatan Jemaah Calon Haji Pastikan Kebugaran
- Duet Motor Listrik Futuristik dari AHM Pukau Pengunjung IIMS 2025
- New Honda PCX 160 Dilengkapi Teknologi Konektivitas Honda RoadSync dan Dua Konsep Motor Listrik Futuristik, EV Fun Concept dan EV Urban Concept
- Promo Servis Gratis Astra Motor Kalbar kepada Jurnalis di Kota Pontianak untuk Peringati HPN 2025
- Promo Asik Angsuran Ringan dari Astra Motor Kalbar Berikan Diskon Besar
Pertamina Patra Niaga Mulai Salurkan B40 Secara Bertahap di Beberapa Wilayah
