KETAPANG, SP - Kapten Inf Tego Santosa, Danramil 1203-04/Sp. Hulu mengambil apel pasca pelaksanaan cuti Idul Fitri 1445 H/2024 gelombang ke-dua sekaligus dilanjutkan Jam Dan dan kegiatan halal bihalal di Makoramil 1203-04/Simpang Hulu, Rabu (17/4/2024).
Pada pelaksanaannya cuti lebaran Idul Fitri 1445 H/2024 personel Kodim 1203/Ktp beserta jajarannya dibagi dalam dua gelombang yang mana setengah kekuatan gelombang pertama dan setengah kekuatan lagi cuti gelombang kedua.
Sebelum memberikan arahan Danramil Simpang Hulu menyampaikan ucapan selamat hari raya Idul Fitri 1445 H/2024, Mohon maaf lahir dan batin kepada seluruh rekan-rekan Babinsa yang melaksanakan apel.
Tak hanya itu, dalam kesempatan tersebut Kapten Inf Tego Santosa langsung melakukan pengecekan kembali personil cuti gelombang ke-dua dalam keadaan aman dan lengkap serta memastikan apakah ada permasalahan atau pelanggaran sekecil apapun selama pelaksanaan cuti kepada seluruh peserta apel.
Saat Jam Dan Danramil mengingatkan bahwa segera memfokuskan diri kembali dalam menjalankan tugas pokok di wilayah binaan, Mengingat kegiatan kita kedepan semakin padat,” tegas Danramil.
“Terima kasih atas semangat, dedikasi, loyalitas serta militansi dalam setiap pelaksanaan tugas, dan terima kasih karena telah menepati waktu. Sekali lagi apabila ada permasalahan saya himbau untuk segera melaporkan ke komando atas,” tandasnya. (Pendim 1203)