Potret post authorBob 19 April 2024

Si Jago Merah Melalap Ruko Warga, Babinsa Koramil Matan Hilir Selatan Bantu Proses Pemadaman Api

Photo of Si Jago Merah Melalap Ruko Warga, Babinsa Koramil Matan Hilir Selatan Bantu Proses Pemadaman Api Si Jago Merah Melalap Ruko Warga, Babinsa Koramil Matan Hilir Selatan Bantu Proses Pemadaman Api

KETAPANG, SP – Si jago merah melalap ruko warga sekitar pukul 21.00 WIB yang beralamatkan di Jalan Rahadi Usman, Dusun Sawah Rendam, Desa Sungai Besar, Kecamatan Matan Hilir Selatan, Kabupaten Ketapang, Rabu (17/4/2024).

Mendapat informasi tersebut, Babinsa Koramil 1203-13/Mhs, Kodim 1203/Ktp spontan dengan sigap langsung terjun menuju ke TKP bersama pihak terkait dan warga setempat membantu proses pemadaman Ruko warga.

“Begitu kami mendapat informasi, kami spontan ke TKP membantu evakuasi terhadap penghuni ruko serta membantu mengamankan sejumlah barang-barang di dalam toko, dan kami melihat api dengan cepat membakar ruko, Dikarenakan banyaknya bahan material yang mudah terbakar didalam toko” ujar Kopda Robiansyah, salah satu Babinsa.

Dikatakanya juga lima armada pemadam kebakaran dikerahkan dan api berhasil dijinakkan sekitar 30 menit, diketahui Korban jiwa Nihil, kerugian dan penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan kepolisian. 

Menanggapi peristiwa ini, Danramil 1203-13/Mhs, Lettu Inf M. Aris, mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi kepada Babinsa Koramil 1203-13/Mhs.

"Babinsa adalah ujung tombaknya satuan, oleh karenanya Babinsa juga harus tanggap, sigap dan cepat mengetahui situasi dan kondisi di wilayah binaannya, tetap semangat, dalam pengabdian terbaik," pungkasnya.(Pendim 1203)

Keywords

Berita Terkait

Baca Juga

Komentar Anda