Singkawang post authorKiwi 13 Maret 2025

Pemkot Singkawang Lakukan Pembinaan Kepada Pelaku Balap Liar dan Tawuran

Photo of Pemkot Singkawang Lakukan Pembinaan Kepada Pelaku Balap Liar dan Tawuran Rapat membahas aksi balap liar dan tawuran yang meresahkan masyarakat Kota Singkawang, Rabu (12/3)

SINGKAWANG,SP - Pemerintah Kota Singkawang akan melakukan pendataan kepada remaja yang terlibat balap liar dan tawuran untuk diberikan pembinaan dan pembekalan kepada mereka.

"Berdasarkan hasil rapat kita bersama Forkopimda, akan dilakukan pendataan kepada remaja yang terlibat balap liar dan tawuran untuk diberikan pembinaan dan pembekalan kepada mereka," kata Walikota Singkawang, Tjhai Chui Mie, Kamis (13/3).

Kepada orang tua, dia sangat mengharapkan keterlibatan aktif mereka dalam merangkul dan mengarahkan anak-anaknya pada kegiatan-kegiatan yang positif.

“Kami juga berharap agar orang tua bisa merangkul anak-anaknya dan mengarahkan mereka untuk memanfaatkan waktu dengan kegiatan yang positif,” pesannya.

Selain itu, orang tua juga diminta aktif memantau pergaulan anak-anaknya, serta tidak memberi mereka kendaraan bermotor, jika terbukti terlibat balap liar.

“Perhatikan juga pergaulan anaknya. Apabila orang tua menemukan anaknya terlibat balap liar, maka mereka harus tegas, untuk tidak memberikan mereka kendaraan bermotor agar tidak bisa lagi balapan,” pintanya.

Dia menilai, selain merugikan diri sendiri, balapan liar juga menimbulkan gangguan keamanan dan kenyamanan masyarakat bahkan hingga menghilangkan nyawa, baik diri sendiri maupun orang lain.

“Kalau memang mereka benar-benar mau balapan dan jadi pebalap, kita ada tempat fasilitasnya yaitu di Pasir Panjang,” ujarnya.

Tjhai Chui Mie menambahkan, Pemkot Singkawang juga akan memasang CCTV di jalan-jalan yang sering dijadikan balap liar.

"CCTV tersebut akan dikonekkan dengan Satpol PP dan Polres. Sehingga kita bisa memantau langsung dan kita tahu bila mana ada kejadian balapan liar," ungkapnya.

Jika sudah diberikan pembinaan dan lembekalan namun masih saja melakukan balapan liar, maka pihaknya tak segan-segan memberikan sanksi kepada pelakunya. (rud)

Keywords

Berita Terkait

Baca Juga

Komentar Anda