Singkawang post authorKiwi 25 November 2022

Bawaslu Singkawang Gelar FGD Penyusunan IKP

Photo of Bawaslu Singkawang Gelar FGD Penyusunan IKP FGD penyusunan IKP (Indeks Kerawanan Pemilu & Pemilihan Pilkada Serentak Tahun 2024 di Kantor Bawaslu, Kamis (24/11)

SINGKAWANG, SP - Bawaslu Kota Singkawang menggelar FGD penyusunan IKP (Indeks Kerawanan Pemilu & Pemilihan Pilkada Serentak Tahun 2024 di Kantor Bawaslu, Kamis (24/11).

FGD ini dihadiri Kesbangpol, KPU, Kepolisian, Kodim, JPPR
dan awak media.

Ketua Bawaslu Singkawang, Hj Zulita mengatakan, IKP sebagai instrumen untuk memetakan kerawanan pemilu dan pilkada yaitu segala hal yang berpotensi mengganggu atau menghambat proses jalannya pemilu yang demokratis.

"Tujuan dari FGD IKP ini adalah sebagai alat proyeksi dan deteksi dini menjadi basis untuk program pencegahan dan pengawasan," katanya.

Dimensi temporelnya (periode waktu data yang diambil ) yaitu mencakup data pilkada 2017 dan tahun pemilu 2019
yang akan dianalisa Bawaslu Kota Singkawang merujuk kepada variabel-variabel 4 dimensi, antaralain, konteks sosial politik, penyelenggaraan pemilu, kontestasi dan partisipatif dalam 12 subdimensi.

Berdasarkan pengalaman pemilu dan pilkada sebelumnya, ada 61 indikator yang nantinya akan dikelola dan diisi secara tepat oleh Bawaslu Kota singkawang agar mendapatkan hasil IKP yang terpercaya.dengan pengumpulan data IKP yang maksimal.

"Maka akan
menghasilkan peta kerawanan yang valid agar IKP mampu menjadi basis rekomendasi program-program pencegahan," ujarnya. (rud)

Keywords

Berita Terkait

Baca Juga

Komentar Anda