Singkawang post authorKiwi 28 April 2024

KPU Singkawang Gelar Rapat Evaluasi Pelaksanaan Tahapan Pemilu 2024

Photo of KPU Singkawang Gelar Rapat Evaluasi Pelaksanaan Tahapan Pemilu 2024 Para undangan menerima penghargaan dari KPU Singkawang, Sabtu (27/4)

SINGKAWANG,SP - KPU Singkawang menggelar Rapat Evaluasi Pelaksanaan Tahapan Pemilihan Umum Tahun 2024 di Aula Mahkota Hotel Singkawang, Sabtu (27/4).

Ketua KPU Singkawang, Khairul Abror mengatakan, dari kegiatan tersebut ada beberapa masukan dari semua pihak.

"Namun kebanyakan dari steakholder memberikan apresiasi dan terima kasih, mereka juga memaparkan kegiatan-kegiatan yang mereka lakukan dalam membantu mensuskseskan Pemilu 2024," kata Abror.

Beberapa masukan seperti yang disampaikan Kejaksaan Negeri Singkawang tentunya dapat membesarkan hati KPU Singkawang, karena mereka jhga ikut memantau kerja dan tugas khususnya KPPS di lapangan.

"Kejaksaan Singkawang mengusulkan agar honor KPPS ditambah kedepannya," ujarnya.

Sementara masukan dari steakholder yang lain, agar perekrutan badan adhoc bisa dilakukan dengan lebih teliti agar orang-orang yang terpilih nantinya adalah orang yang betul-betul berintegritas.

Kemudian mengenai koordinasi, diharapkan agar kedepannya lebih dekat, akrab dan nyaman sehingga kerja demokrasi kedepan bisa lebih baik tanpa hambatan dan diskomunikasi.

Diakhir kegiatan, KPU Singkawang juga memberikan penghargaan kepada undangan sebagai apresiasi atas dukungan dan kerjasamanya dalam mensukseskan Pemilu 2024. (rud)

Berita Terkait

Baca Juga

Komentar Anda