Bisnis post authorKiwi 22 November 2023

Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge Bandung Diikuti 102 Starter, Komunitas, Pembalap Grasstrack dan Road Race Nasional

Photo of Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge Bandung Diikuti 102 Starter, Komunitas, Pembalap Grasstrack dan Road Race Nasional

Sebanyak 102 peserta ikut meramaikan seri 3 balapan Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge yang berpusat di Lapangan Secaba Sindanglaya Bandung, 12 November 2023. Kelas WR155 Community B dan WR155 Hobby mendominasi jumlah peserta, masing-masing ambil bagian 21 dan 20 starter.

Mereka diajak untuk merasakan sensasi menaklukkan berbagai rintangan mulai jalan tanah dan bebatuan, tanjakan yang cukup menantang dan turunan yang curam, lumpur dan genangan air. Tantangan tersebut leluasa ditaklukan menggunakan motor Yamaha WR155R.

”Untuk kali pertama saya ikut balap enduro dengan motor Yamaha WR155R. Ini motor pribadi saya. Enak banget karena ground clearence tinggi, juga power dan torsi mumpuni,” ujar Heru, juara kelas Community B yang merupakan member tim WR155 Owners Indonesia (WOI) Purwakarta.

Istimewanya, kategori WR155R Profesional diikuti oleh para pembalap grasstrack terbaik asal Jawa Barat yang selama ini malang melintang di kompetisi nasional. Diantaranya adalah Rian Meong, Dadan Ardiansyah, Adi Sucipto dan Cikal Faizal.

”Jalurnya sangat oke dan menantang dengan suguhan karakteristik trek 20 % hard dan light, sisanya 60 % medium. Lalu suguhan single track terbilang jalurnya fun dan sangat cocok digeber memakai Yamaha WR155 R,” tutur Cikal Faizal.

Termasuk juga di kelas Community dan Hobby dengan kehadiran 2 pembalap profesional yang selama ini fokus di balapan motorsport Tanah Air, Eric Saputra dan R Fadhil yang mengibarkan bendera tim Yamaha Cargloss RSS Mekar Motor.

”Jadi untuk ketiga kalinya, saya dan tim ikut event bLU cRU Yamaha Enduro Challenge 2023 ini. Tim kami main juga di seri awal di Yogyakarta, kemudian Sanggau Kalbar dan terakhir di Bandung ini. Kami selalu berupaya meramaikan event kompetisi balap Yamaha Indonesia, Yamaha Semakin Di Depan Full gaspoll !” ungkap Eric Saputra selaku pemilik tim.

Pada kelas WR155 Hobby, mayoritas peserta menyebutkan bahwa ini adalah balapan pertama yang mereka lakoni. Semua peraih podium juara hingga 5 besar mengakui kenikmatan dan kepuasan menjalani balapan ini dengan pacuan Yamaha WR155R. Mereka dapat membuktikan ketangguhan motor yang memang The Real Adventure Partner, teman terbaik dalam dunia adventure.
”WR155R top pokoknya. Kami sudah buktikan sendiri. Asyik untuk diajak menghajar berbagai medan offroad. Keren banget motor ini,” serentak Muhammad Ali Ridwan, kemudian Abby, Muhammad Dimyati, Raihan dan Khoirul Anwar dalam sesi press conference setelah pembagian piala dan hadiah.

Mereka sangat puas dengan penyelenggaraan Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge 2023 ini dan berharap tahun depan dapat kembali hadir di Bandung.

Selain balapan, banyak aktivitas lain yang menambah keseruan acara ini. Mulai dari Yamaha produk booth dan sponsor, booth bLU cRU Fans Experience, Entertainment, Sunmori, Modification contest, Service gratis, dll. Pada penghujung acara, hiburan di panggung menarik banyak penonton. Mereka berkumpul bersama menikmati alunan musik. Makin menjadi magnet tersendiri karena ada doorprize 1 unit motor dan banyak hadiah undian lainnya.

Kesuksesan acara ini karena dukungan dari para sponsor, yaitu SHELL, Yamalube, Kayaba, Motobatt, IRC Tire, NGK, Yamaha Genuine Part (Handal Teknisinya Asli Sparepartnya) dan SKY (Service Kunjung Yamaha).

Keywords

Berita Terkait

Baca Juga

Komentar Anda