Potret post authorBob 11 Oktober 2025

Usung Semangat “The Power of Lucky Horse”: Pontianak City Run 2026 Siap Digelar, 9 November Launching di Taman Alun Kapuas

Photo of Usung Semangat “The Power of Lucky Horse”: Pontianak City Run 2026 Siap Digelar, 9 November Launching di Taman Alun Kapuas

PONTIANAK, SP – Ajang lari paling bergengsi di Kalimantan Barat (Kalbar) , Pontianak City Run, kembali hadir pada tahun 2026. Memasuki penyelenggaraan ke-8, event sport tourism ini siap digelar pada Minggu, 15 Februari 2026, dengan start dan finish di GOR Terpadu Ayani, Pontianak.

Pertama kali digelar pada tahun 2019, Pontianak City Run telah menjadi agenda tahunan yang konsisten diselenggarakan sebagai bagian dari rangkaian Imlek dan Cap Go Meh di Kota Pontianak.

Kegiatan ini bukan hanya ajang olahraga, tetapi juga sarana memperkuat promosi wisata, budaya, dan ekonomi kreatif daerah.

Beragam kegiatan seperti pementasan seni budaya, hiburan musik, bazar UMKM, dan kuliner khas Pontianak turut meramaikan event ini, menjadikannya sebagai salah satu destinasi sport tourism unggulan di Kalimantan Barat.

Kategori dan HadiahP. ontianak City Run 2026 menghadirkan berbagai kategori lomba, antara lain: 5K Pelajar, 5K Open, 10K Master 40+, 10K Open, 21K (Half Marathon) Open, dan 42K (Full Marathon) Open. 

Setiap finisher akan mendapatkan medali edisi khusus bergambar “Kuda”, yang menjadi simbol kekuatan dan ketangguhan dalam meraih keberhasilan — sejalan dengan tema tahun ini, “The Power of Lucky Horse.”

Selain medali khas, panitia juga menyiapkan hadiah total ratusan juta rupiah serta doorprize menarik bagi peserta yang beruntung.

Launching 9 November 2025 di Taman Alun Kapuas

Menjelang pelaksanaan, launching resmi Pontianak City Run 2026 akan digelar pada Sabtu, 8 November 2025, bertempat di Taman Alun Kapuas, Pontianak.

Event ini digelar oleh Sporta Indonesia Jawara, di bawah komando Ongky Lesmana, yang berkomitmen untuk terus menghadirkan penyelenggaraan lomba lari berkelas nasional dari Bumi Khatulistiwa.

“Melalui Pontianak City Run, kami ingin terus memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat. Semoga semangat Lucky Horse menjadi simbol keberuntungan, kekuatan, dan kesuksesan bagi seluruh peserta,” ujar Ongky.

Acara ini akan menghadirkan berbagai komunitas lari dari Kalimantan Barat dan luar daerah, sebagai bentuk kebersamaan dan pemanasan menuju race day Februari mendatang.

“Pontianak City Run adalah simbol semangat kebersamaan dan energi positif masyarakat Pontianak. Melalui kegiatan ini, kita tidak hanya menyehatkan tubuh, tetapi juga menggerakkan ekonomi, mempromosikan pariwisata, serta memperkenalkan kekayaan budaya Kota Pontianak kepada para tamu dari berbagai daerah,” ujar Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono.

Dukungan juga disampaikan oleh Kepala Disporapar, Syarif Rizal, yang menyatakan bahwa event tahunan ini sudah menjadi trand mark Kota Pontianak. 

“Pontianak City Run menjadi bukti nyata sinergi antara pemerintah, komunitas olahraga, dan masyarakat. Kegiatan ini tidak hanya meningkatkan partisipasi olahraga, tapi juga berdampak langsung pada sektor pariwisata dan ekonomi kreatif daerah,” ujar Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Pontianak, Sy. Rizal Al-Mutahar.

Sementara itu, Ketua KONI Kota Pontianak, Nanang Setiabudi, menyampaikan apresiasinya atas konsistensi penyelenggaraan ajang lari tersebut.

“Pontianak City Run merupakan ajang penting dalam pembinaan atlet lari daerah sekaligus mendorong budaya hidup sehat di masyarakat. KONI Kota Pontianak siap mendukung penuh agar event ini semakin profesional dan mampu menarik peserta dari tingkat nasional maupun internasional,” ujarnya.

Dengan slogan khasnya #GakLariGaKeren, Pontianak City Run 2026 siap menjadi event yang tidak hanya menantang fisik, tetapi juga memperkuat rasa kebersamaan, kebanggaan, dan semangat warga Pontianak. Sampai jumpa di garis start! (*)

 

Keywords

Berita Terkait

Baca Juga

Komentar Anda